PT. Gaya Makmur Mobil (FAW Trucks Indonesia)

Mengendarai Truk Saat Puasa

Sudah memasuki hari ke-5 Dibulan ramadhan ini. Bagaimana puasanya #SobatGaya aman kan? Meski harus puasa seharian, terkadang aktivitas harian tak bisa dikurangi alias tetap sama seperti hari-hari biasa.

Salah satunya tak lain adalah menyetir truk baik untuk bekerja atau mudik nanti. Nah, agar berkendara tetap aman dan nyaman selama puasa, simak beberapa tips agar tetap aman berkendara saat berpuasa

1. Sahur Yang Cukup

Gunakanlah waktu sahur untuk memberi pasokan energi cukup bagi tubuh. Bila hendak melakukan perjalanan jauh, sebisa mungkin konsumsilah pola makanan 4 sehat 5 sempurna. Karbohidrat (nasi atau kentang) dan protein (daging, susu) menjadi unsur penting yang mesti dimasukkan ke perut.

2. Istirahat & Tidur Lebih Awal

Di Siang Bolong, Perut keroncongan kadang membuat membuat tubuh lemas dan mengantuk. Bila, Ini terjadi pada anda, Jangan mengambil resiko untuk terus melanjutkan perjalanan! Segera menepi ditempat yang aman dan tidur sejenak. 

3. Atur Jadwal & Rute Perjalanan

Kemacetan lalu lintas bisa menguras tenaga dan emosi pengemudi. Solusi terbaik adalah menghindarinya. Atur waktu dan rute perjalanan menggunakan aplikasi seperti google maps dan waze. Manfaatkan pula informasi lalu lintas diradio atau media sosial. Sehingga anda bisa mendapatkan rute perjalanan yang lancar dan cepat.

DB300TH
FD336TH

Untuk para pekerja supir truk FAW Trucks jangan jadikan bulan puasa alasan buat malas-malasan, ya. Harus tetap semangat. Dan semoga bisa menjadi pahala nantinya ketika dilakukan. 

Kami segenap Pimpinan dan Team mengucapkan Marhaban Ya Ramadhan, Mohon Maaf Lahir Batin. Teruslah untuk saling bertoleransi dan berbuat batik kapanpun dan dimanapun.

 

PT Gaya Makmur Mobil (Sole Distributor of FAW Trucks)
PT Gaya Makmur Mobil (Sole Distributor of FAW Trucks)

Ingin Berkontribusi Dengan Kami?